.

29 Jan 2012

Hellofest8, I’m coming!

hellofest

Paling bahagia adalah waktu libur ada event-event atau festival kayak gini ~
Buat temen-temen yang penasaran bisa langsung buka situs resminya di hellofest.com

Apa itu HelloFest ?

Festival tahunan yang diadakan oleh HelloMotion Academy. 7 tahun sebelumnya HelloFest menggunakan kalimat “Motion Picture Arts Festival”, namun dengan berkembangnya komunitas kami dan daya jangkau yang tidak hanya ke film pendek dan cosplay, maka untuk HelloFest ke 8 kali ini menggunakan slogan baru yaitu “Anima Expo”. Diambil dari kata Animasi yang memiliki arti “bring to life”.

Nama Anima Expo juga bagian strategi agar terdengar lebih “catchy” dan dapat menjangkau elemen turunan lainnya untuk masuk dalam event ini.


Acara di HelloFest ada apa aja sih ?

Kami bagi menjadi 3 Acara Utama di HelloFest, yaitu :

  1. HelloFest Movie Competition
    Kompetisi film pendek berdurasi maksimal 5 menit. Ditayangkan di big screen dengan kapasitas penonton 1.000 orang.

  2. KostuMasa
    Istilah untuk pengunjung yang menggunakan kostum. KostuMasa Show Off adalah ajang kompetisi yang diadakan di panggung utama.

    Lebih Lanjut tentang KostuMasa »

  3. Pasar HelloFest
    Eksibisi yang berhubungan dengan industri kreatif.

Gak sabar nunggu 4 feb, soalnya ini pertama kalinya gue akan ke hellofest hoho. Sebenernya dari tahun lalu udah pengen liat, tapi sayangnya selalu ada acara lain. Kali ini gak mau tau, harus dateeeeng!

0 comments:

 

Blog Template by YummyLolly.com